Kelompok Peduli Sosial dan Remaja (KPSR) merupakan suatu wadah bagi mahasiswa Fakultas Psikologi dan Kesehatan UIN Walisongo Semarang di bidang sosial dan remaja. Webinar Festival menjadi salah satu kegiatan yang diselenggarakan oleh Divisi MEDIKA (Media dan Komunikasi) sebagai fasilitator kepada masyarakat luas untuk memberikan informasi dan wawasan tentang permasalahan remaja. Pada Webinar Festival kali ini, KPSR telah menyelenggarakan kegiatan yang dikemas untuk memberikan pengetahuan berupa tema yang diangkat, yaitu self-harm agar peserta webinar lebih peduli mengenai isu tersebut.
Tema “Pemenuhan Harapan Masa Depan tanpa Melalui Self-Harm” dipilih sebagai tema pada kegiatan webinar, tujuannya karena dapat memahami lebih dalam tentang pentingnya menjaga kesehatan mental dan fisik sehingga meminimalkan risiko melukai diri sendiri. Dengan adanya kegiatan ini, diharapkan peserta didik dapat menemukan strategi yang tepat akan permasalahan hidup tanpa melakukan self-harm sehingga dapat berkembang menjadi individu yang optimal dalam menggapai cita-cita di masa depan. Selain itu, kegiatan ini juga bertujuan untuk memberikan informasi dan wawasan tentang permasalahan remaja kepada peserta webinar. Dengan adanya kegiatan ini diharapkan materi webinar dapat bermanfaat serta dipahami dengan baik yang dibuktikan melalui pretest dan posttest
Webinar festival 2024 dengan tema “Pemenuhan Harapan Masa Depan tanpa Melalui Self-Harm” dilaksanakan pada Minggu, 28 Juli 2024 bertempat di Zoom Meeting dan LIVE streaming YouTube kpsr.uinws. Webinar ini diikuti oleh 200 lebih peserta dengan menghadirkan satu pembicara kompeten dari founder genetica mentalcare.
Dokumentasi
0 Komentar